Belajar Komputer : Part 1 (Peralatan Jaringan)

Assalamualaikum Wr.Wb
Kali ini mari kita belajar mengenal apa itu JARINGAN DASAR KOMPUTER ? sebelum kita lanjut ke pembahasan lebih lanjut, lebih baik kita berkenalan dulu dengan berbagai peralatan jaringan yang biasa digunakan untuk mengatur jaringan dan digunakan dalam penerapan jaringan sehari-hari. Langsung saja kita menuju TKP pembahasan :D 

A. Pengertian
Secara umum pengertian jaringan komputer dapat di artikan sekumpulan komputer yang berkomunikasi dengan komputer lainnya menggunakan jaringan secara bersamaan. Jika pengertian jaringan komputer di artikan lebih detail maka dapat di artikan sebagai kumpulan dua komputer atau lebih saling terhubung secara elektronik. Tujuan utama kenapa membentuk jaringan komputer adalah untuk memungkinkan komunikasi data antar pengguna jaringan komputer.
Berbagi data yang di maksud bisa berupa transfer file, penggunaan perangkat keras komputer secara bersamaan seperti modem,printer, ataupun data dalam hardisk. jaringan komputer Secara luas memungkinkan terhubung dengan Perusahaan penyedia Layanan Internet, sehingga jaringan komputer dapat berkomunikasi data dengan jaringan komputer yang lain. Dengan kondisi seperti ini maka jaringan komputer sudah bisa di katakan jaringan internet. selengkapnya mengenai perangkat keras jaringan komputer. Adapun macam-macam jaringan komputer, Local Area Network (LAN), Metropolitan Area Network (MAN) atau yang lebih kompleks Wide Area Network (WAN).


B. Latar Belakang dan Sekilas Sejarah Mengenai Komputer
Komputer dahulu diartikan sebagai gambaran orang yang pekerjaannya melakukan perhitungan aritmatika, dahulu komputer digunakan sebagai alat perhitungan yang perhitungan tersebut tidak dapat dihitung manusia atau bisa dikatakan perhitungan yang cukup rumit. Kini Komputer diartikan sebagai alat bantu manusia yang digunakan manusia untuk membantu pengolahan data dan angka.
Sekarang komputer sudah semakiin canggih. Tetapi sebelum datangnya komputer yang canggih seperti yang sekarang ini, dahulu komputer tidak sekecil, secanggih dan hebat yang sekarang ini. Ada proses upgrade dari masa ke masa.


C. Tujuan
Mengetahui dan mendalami ilmu dasar dari suatu jaringan.

D. Isi
Ada berbagai macam perangkat jaringan yang dapat digunakan, kita akan membahas yang wajib saja. simak penjelasannya berikut :

1. Router
Router merupakan perangkat jaringan yang berfungsi menghubungkan dua jaringan atau lebih yang berbeda segmen atau network sehingga data dapat dikirim dari satu jaringan ke jaringan yang lain. Dengan menggunakan router, kita bisa menghubungkan dua jaringan yang berbeda, contoh 192.168.2.0/24 dapat terhubung dengan jaringan 200.200.200.0/24. Bahkan beda kelas-pun bisa terhubung satu sama lain jika diatur lewat Router.  Sekilas cara kerja router bisa dibilang mirip dengan bridge, yakni sama-sama meneruskan paket data, membagi jaringan menjadi beberapa segmen atau menyatukan segmen-segmen jaringan tersebut, hanya saja router berada pada lapisan ketiga OSI.

2. Wireless Card / Wireless Adapter
Wireless card merupakan salah satu perangkat jaringan yang dapat menghubungkan dua device secara nirkabel atau tanpa menggunakan media kabel. Dengan menggunakan wireless card, dua komputer atau lebih dapat saling terhubung melalui jaringan wifi, tanpa harus menggunakan kabel jaringan. Laptop saat ini kebanyakan sudah dilengkapi dengan wireless card didalamnya, jadi kita tidak perlu membelinya secara terpisah, berbeda dengan komputer yang terlebih dahulu kita harus membelinya secara terpisah karena jarang komputer yang di motherboardnya sudah terdapat wireless card atau wireless adapter.

3. LAN Card / NIC (Network Interface Card)
Sama halnya dengan perangkat jaringan yang lain dan wireless card sebelumnya, LAN card juga berfungsi menghubungkan dua atau lebih komputer dengan menggunakan media kabel. Perangkat ini biasanya banyak digunakan dalam jaringan LAN. LAN card juga bertugas mengubah aliran data yang berbentuk paralel menjadi bentuk serial, sehingga dapat ditransmisikan melalui media jaringan seperti kabel UTP.

4. Modem
Modem berasal dari singkatan MOdulator DEModulator. Modulator merupakan
bagian yang mengubah sinyal informasi kedalam sinyal pembawa (carrier) dan
siap untuk dikirimkan, sedangkan Demodulator adalah bagian yang memisahkan
sinyal informasi (yang berisi data atau pesan) dari sinyal pembawa yang diterima
sehingga informasi tersebut dapat diterima dengan baik. Modem merupakan penggabungan kedua-duanya, artinya modem adalah alat komunikasi dua arah.

Jenis Modem :
a. Modem ADSLModem teknologi ADSL (Asymetric Digital Subscribe Line) yang memungkinkan
berselancar internet dan menggunakan telepon analog secara berbarengan. 
b. Modem GSM/CDMA

Modem GSM/CDMA support dengan tipe jaringan GPRS/EDGE dan 3G/HSDPA yang

merupakan layanan internet dari operator selular. Modem GSM/CDMA memakai
koneksi USB untuk terhubung ke komputer client.
c. Modem Satelit/VSAT
VSAT (dalam bahasa Inggris, merupakan singkatan dari Very Small Aperture
Terminal) adalah stasiun penerima sinyal dari satelit dengan antena penerima
berbentuk piringan dengan diameter kurang dari tiga meter. Fungsi utama dari VSAT
adalah untuk menerima dan mengirim data ke satelit. Satelit berfungsi sebagai
penerus sinyal untuk dikirimkan ke titik lainnya di atas bumi. Sebenarnya piringan
VSAT tersebut menghadap ke sebuah satelit geostasioner.

5. Hub/Switch
Switch merupakan perangkat jaringan yang memiliki fungsi yang hampir sama dengan hub, tetapi perangkat ini ‘lebih pintar’ dari hub karena dapat mengatasi masalah collision data. Tidak hanya itu, switch juga memiliki beberapa kelebihan seperti kecepatan transfer data maupun luas jaringan yang jauh lebih bagus dari hub. Selain itu, switch tidak hanya digunakan untuk membagi sinyal tetapi juga memfilter paket data kemudian meneruskannya ke jaringan yang dituju.

6. Kabel Jaringan
Kabel jaringan merupakan media transmisi berbentuk kabel yang digunakan untuk menghubungkan dua komputer atau lebih untuk saling bertukar data.
Ada beberapa jenis kabel yang biasa digunakan, seperti kabel utp, stp, coxial maupun fiber optik. Biasanya, jenis kabel yang digunakan tergantung pada jenis topologi jaringan yang digunakan.


7. Access Point (AP)
Access point ini biasanya terdiri dari antena dan transceiver yang digunakan untuk transmisi dan menerima sinyal dari client atau sebaliknya. Dengan adanya AP ini, kita dapat terhubung dengan jaringan LAN secara nirkabel atau Wireless LAN (WLAN). Dengan kata lain, Access Point ini berfungsi menghubungkan dua jenis jaringan yang berbeda, yaitu antara jaringan wireless dan jaringan LAN. Dengan adanya beberapa perangkat jaringan yang telah disebutkan diatas, kedua komputer atau lebih bisa saling terhubung dan saling bertukar data. Simak juga mengenai macam-macam topologi jaringan, agar anda tahu beberapa struktur atau konsep sebelum anda membangun sebuah jaringan

E. Kesimpulan
Setelah mengetahui peralatan jaringan dan sejarah komputer, kita bisa mendapatkan ilmu yaitu perkembangan teknologi berkembang sangat pesat mulai dari komputernya hingga peralatannya.

F. Referensi

Mungkin sekian pembahasan Belajar Komputer Part 1. Kalau ada salah saya mohon maaf. Sampai bertemu di postingan selanjutnya.
Wassalamualaikum Wr.Wb
Previous
Next Post »

Recommended